Suksesi Jurusan dan Program Studi di FMIPA UII

Amanah untuk memegang jabatan sebagai Ketua dan Sekretaris Program Studi (Prodi) di FMIPA UII untuk periode 2014 sampai dengan 2018 akan segera berakhir. Sebagai kelanjutan pengelolaan dan pengendalian prodi maka sejak tanggal 4 dan 9 Agustus  2018 telah dilaksanakan pemilihan Ketua Jurusan dan Ketua Prodi.  Fakultas MIPA UII sejak tahun 2018 ini memiliki dua jurusan yaitu Kimia dan Farmasi dengan Ketua Jurusan terpilih masing-masing adalah Dr. Is Fatimah, S.Si., M.Si dan Dr. Yandi Syukri, S.Si., M.Si., Apt.  Selain Ketua juga terpilih Sekretaris Jurusan Kimia yaitu Yuli Rohyami, S.Si., M.Sc., sedangkan sekretaris Jurusan Farmasi adalah Dhimas Adhi Pradana M.Si., Apt.

Ketua dan Sekretaris Jurusan telah dilantik oleh Rektor UII pada tanggal 8 Agustus 2018. Jurusan saat ini membawahi beberapa prodi sebagaimana kimia dibawahnya terdapat tiga Prodi yaitu S1 Kimia, S1 Pendidikan Kimia dan DIII Analisis Kimia, adapun Jurusan Farmasi ada dua prodi yaitu S1 Farmasi dan Profesi Apoteker.  Sehari setelah pelantikan Ketua dan Sekretaris Jurusan dilaksanakan pemilihan Kaprodi dan Sekprodi di seluruh di lingkungan FMIPA UII.

 

Ketua Jurusan yang telah dilantik memimpin pemilihan Ketua dan Sekretaris Prodi yang ada di bawahnya.  Sedangkan Prodi Statistika dipimpin langsung oleh Prof. Riyanto selaku Dekan FMIPA UII, hal tersebut dilakukan karena di Statistika hanya ada satu prodi. Pemilihan Ketua dan Sekretaris Prodi dilaksanakan di Ruang Auditorium FMIPA dengan urutan waktu pemilihan adalah Prodi Farmasi, Kimia dan Statistika.  Seluruh hasil pemilihan Kaprodi dan Sekprodi di FMIPA UII dilangsung dengan musyawarah mufakat dari seluruh dosen di jurusan masing-masing. Daftar ketua dan Sekretaris Prodi yang terpilih melalui musyawarah mufakat adalah:

  1. Dr. Edy Widodo, S.Si., M.Si sebagai Kaprodi S1 Statistika
  2. Muhammad Hasan Sidiq Kurniawan, S.Si., M.Sc sebagai Sekprodi S1 Statistika
  3. Dr. Dwiarso Rubiyanto, S.Si., M.Si. sebagai Kaprodi S1 Kimia
  4. Nurcahyo Iman Prakoso, S.Si., M.Sc sebagai Sekprodi S1 Kimia
  5. Saepudin, S.Si., M.Si., Ph.D., Apt sebagai Kaprodi S1 Farmasi
  6. Dr. Vitarani Dwi Ananda Ningrum, S.Si., M.Si., Apt. sebagai Sekprodi S1 Farmasi
  7. Dr. Farida Hayati, S.Si., M.Si., Apt. sebagai Kaprodi Profesi Apoteker
  8. Tri Esti Purbaningtias, S.Si., M.Si. sebagai Kaprodi D III Analisis Kimia
  9. Krisna Merdekawati, M.Pd sebagai Kaprodi S1 Pendidikan Kimia
  10. Lina Fauzi’ah, S.Pd., M.Sc. sebagai Sekprodi S1 Pendidikan Kimia