Obat Herbal sebagai Sarana Alternatif Pengobatan, Ikatan Keluarga Ibu-Ibu Universitas Islam Indonesia

Hari Jum’at (21/07/2023) Keluarga Besar Ikatan Keluarga Ibu-Ibu Universitas Islam Indonesia (IKI UII) menggelar kegiatan pertemuan rutinnya. Pertemuan kali ini mengusung edukasi mengenai “Penggunaan Obat Herbal” yang langsung disampaikan oleh ahli di bidangnya, Bapak apt. Hady Anshori, S.Farm., M.Sc.

Acara yang diselenggarakan di Gedung Kuliah Umum Prof. Dr. Sardjito Lt.1 sayap barat terpantau penuh oleh para peserta pertemuan IKI UII. Beberapa rangkaian agenda turut memeriahkan pertemuan kali ini. Pertama, ada pemeriksaan gratis sebelum acara sambutan-sambutan yang disampaikan oleh penyelenggara ketua IKI FMIPA (Ibu Ernawati Riyanto) dan ketua IKI UII (Ibu Nurul Fathul Wahid) dan yang selanjutnya penyampaian materi edukasi mengenai “Penggunaan Obat Herbal” dengan narasumber Bapak apt. Hady Anshori, S.Farm., M.Sc.

Bapak Hady menyampaikan bahwa obat herbal sebenarnya tidak perlu terlalu jauh untuk menemukannya, karena hal tersebut dapat dijumpai di lingkungan sekitar kita. Berbagai macam jenis tanaman mulai dari tanaman buah, tanaman hias, tanaman pagar, tanaman peneduh, bahkan hingga bumbu dapur sekalipun dapat menjadi media obat herbal yang ampuh digunakan dalam pengobatan. Lantas, apakah dengan penggunaan obat herbal kita dapat mengonsumsinya sesuai kehendak kita? Dalam pemaparan berikutnya, Bapak Hady menyampaikan bahwa walaupun berlabel obat herbal, dalam penggunaannya juga harus tepat dan terkontrol. Contohnya seperti daun kecubung yang jika digunakan dengan tepat berkhasiat untuk melonggarkan pernafasan, namun jika disalahgunakan akan dapat berdampak pada kematian.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan pembagian oleh-oleh haji dan do’a oleh Ibu Dr. Noor Fitri, M.Si. disambung dengan acara demo Tupperware oleh para Tim terkait. Pertemuan bertambah meriah dengan dibagikannya doorprize pada penghujung acara.