Yogyakarta, 11 April 2018 bertempat di Auditorium lantai 4 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia. Ikatan Keluarga Statistika FMIPA UII bekerja sama dengan Prodi Statistika FMIPA UII telah melaksanakan kegiatam seminar dengan tema Global Read more
Berikut ini adalah jadwal lengkap untuk Ujian Tengah Semester Genap tahun 2017/2018 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UniversitaS Islam Indonesia, dapat didonload di lingk berikut : Jadwal UTS Semester Genap 2017_2018
Diberitahukan dengan hormat bahwa kami telah melakukan seleksi proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 Bidang untuk pendanaan tahun anggaran 2018. Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini kami sampaikan PKM-2018-5-Bidang-Pendanaan-Surat-Lampiran Read more
Program Studi D III Analisis Kimia dan STTN BATAN Yogyakarta akan segera mewujudkan kerjasama di bidang riset iradiator. Program ini merupakan salah satu bentuk implementasi kerjasama dalam bidang penelitian, khususnya dalam pengembangan material dan penelitian terapan. Program Studi D III Analisis Kimia siap melakukan kolaborasi penelitian dengan STTN BATAN Yogyakarta. Langkah ini diawali dengan diselenggarakannya diskusi penelitian bersama pada hari Kamis, 8 Maret 2018 di Ruang Sidang Utama FMIPA UII. Diskusi yang dibuka oleh Dekan FMIPA UII, Drs. Allwar, M.Sc., Ph.D. ini membahas peluang-peluang riset bersama antara dosen, mahasiswa dan laboran Program Studi D III Analisis Kimia FMIPA UII dengan dosen, mahasiswa, dan laboran STTN BATAN Yogyakarta.
Dalam kegiatan ini, disampaikan pula pengenalan potensi riset dengan irradiator nuklir oleh Sugili Putra, M.T. dari STTN BATAN Yogyakarta. Sugili Putra, M.T. memaparkan bahwa riset dengan irradiator memiliki aplikasi yang sangat luas dalam riset dalam bidang pemuliaan tanaman, pengembangan biologi proses, pengembangan material maju, pengembangan proses kimia radiasi, dan riset di bidang fisika. Diskusi yang dihadiri oleh dosen, mahasiswa, laboran Prodi DIII Analisis Kimia, juga dihadiri oleh perwakilan dosen Prodi Ilmu Kimia dan Farmasi sehingga peluang ini dapat dimanfaatkan dalam pengembangan riset.
Diskusi yang dipimpin oleh Ketua Prodi D III Analisis Kimia FMIPA UII, Thorikul Huda, M.Sc. ini diakhiri dengan dengan penyampaian rumusan dan peluang riset, khususnya dalam pengembangan material maju, pengembangan reference material dan riset terapan yang akan dijadikan sebagai topik riset bersama. Diskusi ini mendapatkan sambutan dan antusiasme dari peserta, terutama dalam pengembangan material maju di bidang kimia dan farmasi.
Kepada Pendaftar/Calon Mahasiswa Baru UII agar ber hati-hati dan tidak percaya terhadap pihak-pihak yang menghubungi dengan mengatasnamakan Pimpinan UII/Panitia PMB yang menyatakan bisa membantu tes masuk UII baik dengan pembayaran sejumlah uang maupun tidak, karena hal tersebut merupakan tindakan PENIPUAN. Jika Anda mengetahui ada pelanggaran tersebut mohon segera menghubungi +62 811-2588-512.
Siswa-siswi kelas 12 SMAN 2 Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengunjungi Fakultas Matematika Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Kamis (1/3/2018). Mereka ingin mengetahui tentang program studi yang ada di FMIPA, khususnya dan UII secara keseluruhan.
“Keluarga besar SMAN 2 Banguntapan berkunjung ke FMIPA UII untuk mencari informasi tentang program studi yang ada di FMIPA UII dan fakultas lain. Sebab sekolah kami memiliki motto ‘Cerdas Penting, Moral Lebih Penting.’ Kami tahu pendidikan di UII mengedepankan moral,” kata Sigit P MPd, wakil SMAN 2 Banguntapan.
Kunjungan SMAN 2 Banguntapan Bantul diterima Ketua Program Studi (Kaprodi) Statistika, Dr Raden Bagus Fajriya Hakim SSi, MSi dan Humas FMIPA UII dan Tuti Purwaningsih MSc. Tuti Purwaningsih menjelaskan tentang FMIPA dan fakultas-fakultas, kegiatan, alumni UII.
Tuti Purwaningsih saat menjelaskan tentang FMIPA UII di hadapan siswa SMAN 2 Banguntapan Bantul, di Kampus UII, Kamis (1/3/2018). (foto : heri purwata)
FMIPA UII, kata Tuti, memiliki enam Program Studi (Prodi) yaitu Statistika, Kimia, Farmasi, Program Profesi Apoteker, Program Diploma Analisis Kimia, dan Pendidikan Kimia. Untuk tingkat universitas, UII memiliki delapan fakultas, 4 program diploma, 24 program sarjana, 10 program magister, 3 program doktor, dan 4 program pendidikan profesi. UII juga memiliki International Program pada beberapa program studi yang ditawarkan untuk jenjang pendidikan sarjana.
Sedangkan Fajriya Hakim menjelaskan jika Prodi Statistika masih belum banyak dikenal masyarakat. Padahal peran ahli statistik (data scientist) sangat penting dalam berbagai bidang, terutama pada era digital saat ini.
Untuk menjelaskan pentingnya ilmu statistik, Fajriya Hakim, mengajak siswa SMAN 2 Banguntapan untuk membuka sejumlah website melalui smartphone siswa masing-masing. Siswa diajak untuk mengetahui jumlah pengunjung sebuah website biro perjalanan yang menjual tiket, jumlah penjualan tiket setiap harinya, jumlah keuntungan yang diperoleh biro perjalanan tersebut, dan lain-lain.
Data-data yang tampil dalam website tersebut, kata Fajriya Hakim, merupakan hasil kerja data scientist. “Statistika adalah ilmu yang mempelajari bagaimana merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data,” kata Hakim.
(foto:heri purwata)
Program Studi Kimia FMIPA UII kembali melakukan upaya perluasan kerjasama dengan 500 perguruan tinggi terbaik dunia. Selasa, 27 Februari 2018 di Hokkaido University, Jepang, Prodi Kimia FMIPA UII melakukan penandatanganan MoA dengan Environmental Earth Science Department, Hokkaido University. Hadir dalam acara tersebut Dekan FMIPA UII, yang juga Dosen Tetap Prodi Kimia FMIPA UII, Drs. Allwar, M.Sc., Ph.D. Juga didampingi oleh Kaprodi Kimia FMIPA UII, Dr. Is Fatimah. dan salah satu Dosen Tetap Prodi Kimia UII yang akan melanjutkan S3 di Hokkaido University, Nurcahyo Iman Prakoso, M.Sc.
Kerjasama ini sangat penting dalam rangka upaya rekognisi Prodi Kimia FMIPA UII di tingkat Internasional. Bentuk implementasi kerjasamanya meliputi: Riset Bersama, Visiting Profesor, Joint Suppervising Riset Mahasiswa, Seat In Student, Studi Lanjut S3 Dosen, Studi Lanjut S2 dan S3 Mahasiswa, dan Lain-lain.
“semoga menjadi usaha yang diridhoi dan memberi manfaat…” itulah petikan harapan dari Kaprodi Kimia FMIPA UII, Dr. Is Fatimah, di sela-sela kunjungan ke Hokkaido University, Jepang. Semoga Prodi Kimia FMIPA akan selalu memberikan maanfaat sebagai rahmatan lil’alamin.